Sindi, Lora and Herlinda, Herlinda (2023) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA IBU HAMIL TRIMESTER II DENGAN ANEMIA RINGAN DI PMB “Y” PADANG SERAI KOTA BENGKULU TAHUN 2023. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Sapta Bakti.
Text (D3 KEBIDANAN)
LORA SINDI_D3 KEBIDANAN.pdf - Published Version Download (3MB) |
Abstract
Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) merupakan indikator utama derajat kesehatan suatu Negara. Dengan melaksanakan asuhan kebidanan yang berkesinambungan dan berkelanjutan (Continuity of Care) diharapkan dapat menekan angka kesakitan (mordibitas) dan kematian (mortalitas) ibu dan bayi. Penulis melakukan asuhan pada Ny.p 26 tahun G1P0A0 bersifat Continuity of Care, dengan cara memantau perkembangan ibu dan janin mulai masa hamil trimester II, memantau serta menolong persalinan, pemantauan bayi baru lahir, pemantauan masa nifas sampai penggunaan alat kontrasepsi pasca salin. Kehamilan Ny.p berlangsung dengan baik, usia kehamilan 38 minggu saat menjelang persalinan. Pada saat persalinan dilakukannya pemantauan menggunakan partograf dan dilakukan episiotomi dikarenakan perineum ibu tidak kaku. Bayi baru lahir sehat dengan BB 3600 gram, TB 48 cm, LK 35 cm, LD 37 cm bayi langsung dilakukan IMD selama 30 menit. Masa nifas berlangsung selama 2 minggu dan ibu memilih alat kontrasepsi suntik 3 bulan. Terdapat kesenjangan antara teori dan praktek yang ditemukan di PMB “Y”. Untuk meningkatkan pelayanan kesehatan menjadi lebih baik lagi diharapkan PMB “Y” dapat melakukan pelayanan ANC dengan standart asuhan 10T pada setiap ibu hamil agar dapat mendeteksi secara dini dan melakukan pencegahan komplikasi, pada pelayanan persalinan melakukan pemantauan persalinan menggunkan partograf dimulai pada pembukaan 8 cm, dan dilakukannya IMD selama 1 jam, pada pelayanan neonatus dan nifas dilakukan kunjungan sesuai kebijakan pemerintah, dan pada pelayanan KB disediakannya inform consent tertulis agar dapat dijadikan bukti sewaktu-waktu. Kata Kunci:Kehamilan, Bersalin, Neonatus, Nifas, KB Pasca Salin, Countinuity Of Care
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | D3 Kebidanan |
Depositing User: | Library STIKes Sapta Bakti |
Date Deposited: | 18 Oct 2024 06:36 |
Last Modified: | 18 Oct 2024 06:36 |
URI: | http://repository.stikessaptabakti.ac.id/id/eprint/405 |
Actions (login required)
View Item |